Teknik SEO Blog paling sederhana dan mudah

Posted by Fajar on 10.22.00

Apa itu SEOSEO kependekan dari Search Engine Optimization adalah teknik untuk mengoptimalkan posisi blog kita di Search Engine. Mungkin bagi saya sendiri SEO itu adalah salah satu teknik agar Blog kita mudah di temui pada search engine. Maka dari itu banyak orang yang berlomba membuat blognya menjadi SEO, Namun pada artikel ini saya hanya membahas tentang Teknik Seo Blog untuk Pemula, atau Teknik dasar SEO Blog yang paling sederhana dan mudah kita lakukan, dan pastinya Teknik SEO ini adalah Teknik SEO White Hat. Apa itu White Hat? Saya bukan hacker, jadi saya juga gak tau deh, Langsung saja kita ke Tekniknya..

teknik seo blog paling sederhana dan mudah


1. Artikel Blognya SEO
Bagaimana membuat artikel Blog SEO? Mudah sekali untuk kalian yang memang berniat membuat artikel SEO, tapi jangan salah maksud ya. Artikel SEO bukan artikelnya yang SEO. tapi artikel blog yang memiliki kualitas yang baik. sehingga dengan SEO Artikel kita akan mudah muncul di search engine google. lalu Bagaimana caranya ya? Berikut teknik agar Artikel kita SEO
  • Artikel Original (No Copas)
    Teknik ini adalah yang paling dasar dalam dunia SEO blog. Karena dengan kita membuat artikel sendiri pun akan banyak kata kunci yang baru. nah kata kunci yang baru ini lah akan membuat google lebih dekat dengan blog kita, Belajarlah membuat artikel sendiri, karena jika kamu terbiasa copas, akan sangat berdampak buruk bagi blog kamu kedepannya. Seperti tidak disukai orang, ditolak google adsanse, sampai mungkin blog kamu di lapor ke situs tertentu yang akan membuat blog kamu dihapus. nah hati hati buat kamu yang sering copas artikel.

  • Artikel terbaru (Fresh)
    Buatlah artikel yang unik, yang mungkin pengunjung tidak pernah menemuinya diblog mana pun. karna jika blog kamu berbeda dengan blog pada umumnya. ini akan sangat mudah dijumpai pengunjung pada search engine, hingga mungkin pengunjung betah membaca artikel unik blog kamu sampai habis. Seperti artikel curhat, opini, pro kontra, dan lainnya..

  • Artikel Panjang (250+ Kata)
    Kembali lagi ke Point yang ke-dua. Secara logika jika artikel kita panjang. maka kata kunci yang berharga akan sangat banyak pada sebuah artikel blog kita. dengan banyaknya kata kunci. kesempatan blog kamu ditemui google akan sangat besar, namun usahakan artiel blog tidak mengandung basa basi yang terlalu berlebihan yang dapat membuat pengunjung tidak betah membacanya sampai habis. lalu di close deh blog kamu.

  • Artikel dengan bahasa baku (Bahasa yang baik)
    Jika ada yang bertanya mengapa teknik ini dibutuhkan, maka logika kamu gak jalan kayaknya bro. tentu saja harus menggunakan bahasa yang baku, toh google itu robot, dan dia otomatis menerima perintah dari pengunjung yang searching. nah pada saat pengunjung searching pasti mengunakan bahasa yang baku, saya rasa kamu juga begitu toh kalo lagi searching.

  • Artikel yang dapat menyelesaikan masalah pengunjung
    Jangan buat pengunjung kecewa mengunjungi blog kamu, buatlah blog kamu itu membantu orang lain. seperti memecahkan masalah dan mencari informasi. Ingat!! Pengunjung adalah aset paling berharga yang setiap blog akan membutuhkannya. buatlah blog kamu disukai dari segi apapun, seperti tampilan blog dan artikelnya. dengan begitu pengunjung merasa puas dengan sajian blog kamu.

2. Backlink
Apa itu baclink? menurut saya sendiri backlink itu adalah sebuah link yang akan mengarah ke blog kita, contoh sederhanya gini, saat kamu berkomentar di blog saya dengan profil Name/Url. maka kamu akan meninggalkan link blog kamu, nah pada saat ada pengunjung melihat komentar kamu. lalu mengklik profil Name/Url kamu maka pengunjung akan menuju blog kamu juga. Nah tanpa kamu sadari kamu telah mendapatkan backlink dari blog saya sendiri. itu contoh sederhanya.

Ada banyak cara mendapatkan Backlink pada jaman sekarang ini, kamu bisa mendapatkannya dari Sosial media - Sosial bookmark - Web directory - Blog dofollow - Forum - Blogwalking - dll sebenarnya tanpa mencari backlink asalkan artikel kita berkualitas dan bermanfaat maka backlink akan datang dengan sendirinya ntah darimana pun saya tidak tahu persis. bahkan kamu juga dapat membeli backling di jasa penjualan backlink. tapi alahkah bagusnya jika kita sendiri yang menghasilkan backlink. Itu dia Teknik Seo Blog paling sederhana dan mudah. bahkan teknik ini juga dapat disebutkan Teknik SEO Blog yang paling dasar, semoga artikel ini bermanfaat untuk blog kamu ya. dan mudah-mudahan blog kamu SEO sepenuhnya, dan blog saya juga harus SEO dong, hehehe


Bang Tama
New Johny WussUpdated: 10.22.00

4 komentar:

  1. kalau saya sih lebih sering mencampurkan semua unsur bahasa ke artikel saya. contoh menggunakan bahasa gaul, inggris, sunda dsb yang saya ngerti. Kalau make bahsa baku terus gak enak dibaca sama pembaca. Jadi ibartnya kita bikin artikel itu sama kayak ngomong sama pembaca

    BalasHapus
    Balasan
    1. ada benernya mas. itu sebenarnya masuk ke point pertama. blognya berani tampil beda dengan gaya bahasa yang beda mas :) dan itulah yang membuat pengunjung akan suka dengan blognya mas hehe

      Hapus
  2. sya masih berusaha mengoptimalkan seo di blog sya !

    BalasHapus
    Balasan
    1. sip, semoga blog sobat seo selalu ya dan trik seo ini semoga bermanfaat ;)

      Hapus


Bang Tama